Senin, 16 Maret 2020

Aplikasi Double Account terkuat ( Meizu M5 Dan Yang Setara / terbaru )

Pasti banyak yang sudah mencoba memasang double account ke hp, termasuk saya dulu. Akan tetapi pengalaman saya memasang aplikasi dobel akun ini seringkali bermasalah, dari yang aplikasi tak kompatible, hingga terasa berat saat pemakaian beberapa hari, yang ujung-ujungnya uninstall (mungkin hp saya yang kurang mumpuni.. Hehe).
Saat iseng melihat fitur yang terbenam dalam hp, terbelalaklah saya karena ternyata sudah ada fitur pendobelan akun ini yang di hp meizu bernama " Pengganda Aplikasi ". Akhirnya saya coba aplikasi bawaan hp ini ( saya menggunakan Meizu M5 ) dan hasilnya memuaskan, sampai beberapa minggu ke depannya tak ada masalah dengan kinerja hp. Dari sini saya berasumsi bahwa fitur pengganda aplikasi ini tak hanya ada di Meizu M5 saja, akan tetapi juga terdapat di hp yang setara dengan Meizu M5  atau yang kelas di atasnya (mungkin juga hp-hp terbaru)
Dari pengamatan saya ada kurang dan lebihnya aplikasi double account bawaan hp yang terbenam di hp ini antara lain:

Keunggulan

  • Kinerja yang stabil
  • Notifikasi berjalan lancar, tidak seperti kebanyakan aplikasi double account yang sering notifikasi tidak muncul saat kita keluar dari akun.
  • Tidak membutuhkan aplikasi tambahan semacam aplikasi Byt untuk menjalankan aplikasi double account.
  • Tidak membutuhkan download.
Kekurangan

  • Saat setting aplikasi (semisal whatsapp) yang saya dobel setting aplikasi saya kunci, maka di haruskan aplikasi asal juga terkunci. Atau sebaliknya, jadi saya tak bisa leluasa menyetting semisal aplikasi bawaan terkunci sementara aplikasi dobel nya tidak terkunci. Otomatis semua dalam posisi sama (kecuali setting dalam aplikasi whatsapp misal setting notifikasi bisa berbeda)
  • Saat setting dobel akun saya matikan, maka data yang di dalam aplikasi pendobelan akan hilang dan saya di harus masuk akun seperti halnya waktu saya download aplikasi baru (register lagi)
Terlepas dari kekurangannya, saya menilai aplikasi double account bawaan hp ini terbilang lancar bahkan saya menilai terkuat di banding aplikasi double account manapun.
Cara menjalankan aplikasi ini adalah sebagai berikut

  1. Dari menu luar hp, tarik layar ke bawah 
      
  2. Pilih Setting yang di tandai dengan ikon roda di kanan atas.
  3. Pilih Aksebilitas 
  4. Pilih Pengganda Aplikasi 
  5. Nyalakan fitur pengganda aplikasi dengan mengusap tanda di sebelah kanan agar berwarna biru (On) 
  6. Fitur Double Account / Pengganda Aplikasi sudah menyala yang di tandai naiknya aplikasi yang kita gandakan ke kolom teratas.
Keluar dari setting. Dari menu home akan terlihat aplikasi yang kita gandakan terlihat di samping aplikasi asli dengan tanda yang berbeda.
 
Dari sini proses penggandaan akun selesai. Saya coba masuk ke aplikasi pengganda dan setelah itu tinggal register / membuat akun baru seperti layaknya saya membuat akun baru.
Selesai


Tidak ada komentar: